Halo semuanya!! Kalian masih menunggu part.2 dari runtutan edisi
kemarin kan? Kalau iya, ruby mau ngasih ucapan terima kasih banyak untuk kalian
semua yang sudah menunggu!💚 bagi kalian yang belum sempat
membaca part.1 nya, ruby kasih link nya di sini ya https://waktunyamenonton.blogspot.com/2022/07/rekomendasi-drama-korea-pendek.html
Oke,
kali ini ruby kembali dengan rekomendasi drakor pendek bagian 2. Nah apa aja ya
kira-kira drakor pendek selanjutnya yang bakalan ruby rekomendasikan? Mari kita
bahas di bawah ini.
7. QUEEN
OF THE RING
Drama
yang satu ini merupakan drama korea pendek selanjutnya yang ruby rekomendasikan
untuk kalian semua. Drama ini merupakan pertemuan kembali atau pertemuan kedua
antara aktris cantik Kim Seulgi dan aktor tampan Ahn Hyo Seop. Selain
itu, drama ini juga menampilkan aktris cantik Yoon So Hee.
Drama
ini pertama kali tayang pada tanggal 9 Maret 2017 di stasiun televisi MBC. Drama
ini bercerita mengenai seorang mahasiswi jurusan tata busana bernama Moon
Nan Hee (diperankan oleh Kim Seulgi). Di kampusnya, ia jatuh cinta pada
pandangan pertama pada seorang lelaki tampan yang merupakan teman sekelasnya
bernama Park Se Gun (diperankan oleh Ahn Hyo Seop). Suatu ketika, Moon
Nan Hee ini merasa frustasi karena reputasi nya di kampus yang tak terlalu
baik. Bisa dibilang, ia ini merupakan gadis yang sama sekali tidak punya
pemikat untuk para pria di kampusnya (padahal kan di kampus tempat belajar ya
bukan cari jodoh hihi). Belajar dari kedua orangtuanya, Moon Nan Hee ini sempat
merasa aneh dengan ayah kandungnya yang dapat menyukai ibunya yang tak begitu cantik.
Dalam drama ini, ibu Moon Nan Hee ini memang bisa dibilang aneh jika bersanding
dengan ayah kandungnya sebagai suami istri, tapi nyatanya mereka dapat jatuh
cinta dan membangun rumah tangga.
Ternyata
oh ternyata, ibu dari Moon Nan Hee ini punya suatu rahasia yang oranglain tak
tahu, bahkan suaminya sendiri pun tak tahu. Yakni mengenai sebuah cincin. Sesuai
dengan judulnya, cincin di sini adalah barang penting yang diperebutkan oleh
Moon Nan Hee dan ibunya. Ternyata, cincin ini adalah cincin ajaib yang dapat
merubah pandangan orang yang disukai menjadi sesuai dengan orang yang disukai
orang tersebut. Agak belibet ya ruby menjelaskannya hehe. Intinya, karena Moon
Nan Hee ini suka sama Park Se Gun, dan ternyata Park Se Gun ini masih menaruh
cinta pada mantannya yang bernama Kang Mi Joo (diperankan oleh Yoon So
Hee), maka dari itu setiap kali Moon Nan Hee memakai cincin ajaib tersebut di
depan Park Se Gun, maka pandangan Park Se Gun yang harusnya melihat Moon Nan
Hee akan berubah menjadi melihat Kang Mi Joo (orang yang disukai Park Se Gun). Ngerti
kan sekarang? Ruby rasa kalau kalian menonton drama ini sendiri bakalan lebih
paham deh.
Nah,
untuk selanjutnya bakalan banyak banget konflik yang terjadi dan lumayan
menguras air mata ruby nih. Jadi kalau kalian mau menontonnya juga kalian bisa
saksikan di web lepas ya. Selain itu, drama ini hanya bertotal 6 episode, jadi
lebih cepat kan untuk marathon hehe. Semangat!!
8. THE
WAY I HATE YOU
Drama/web
series ini memiliki nama lain yang berjudul METHOD TO HATE YOU. Kalau diterjemahkan
ke dalam Bahasa Indonesia sih artinya sama aja ya gaes ya. Oke, mari kita
bahas. Web series ini merupakan drama yang hanya memiliki episode sebanyak 6. Durasi
per-episodenya pun hanya sekitar 20 menitan. Web series ini diproduksi oleh
pihak stasiun JTBC dan menayangkannya sejak tanggal 1 April 2019 lalu dan berakhir
pada tanggal 2 April 2019.
Drama
ini adalah drama pertama dan menjadi drama debut untuk ayank aku nih gaes. Dibintangi
oleh Jaemin NCT sebagai aktor utamanya membuat drama ini mendapat
perhatian yang lebih pada masanya. Selain Jaemin, drama ini juga dibintangi
oleh Kim Ji In, Lee Jong Won, dan Kim Yoo Jin sebagai pemeran
utama lainnya.
Drama
ini bercerita mengenai seorang mahasiswi baru yang cantik bernama Oh Miri. Drama
ini berpusat pada petualangan cinta dan persahabatan yang akan dipilih serta
ditunjukan oleh si cantik Oh Miri (diperankan oleh Kim Ji In). Sebagai
mahasiswi baru, harapan untuk dapat menyeimbangkan antara cinta dan sahabat
memang masih melekat ya gaes ya. Karena ambisi tersebut Oh Miri ini merasa
bingung akan perasaan yang akan diambilnya nih. Oh Miri memiliki seorang
sahabat bernama Da Som (diperankan oleh Kim Yoo Jin), yang sedang
menyukai seorang pria yang disukai juga oleh Oh Miri yakni Go Eun Tae (diperankan
oleh Lee Jong Won). Di sisi lain, Oh Miri ini secara kebetulan juga berteman
dekat dengan teman/sahabat barunya yang bernama Han Dae Kang (diperankan
oleh Na Jaemin). Han Dae Kang ini memiliki sifat yang dingin, tetapi hangat dan
juga peduli pada Oh Miri. Dia selalu menemani Oh Miri kemana pun ia pergi (so
sweet banget deh). Kira-kira gimana ya kelanjutannya, apakah mereka akan
terjebak dalam sebuah friendzone? Kalau kalian penasaran, silahkan untuk
menyaksikannya di web lepas juga ya gaes. Selamat menonton!
9. LIVE
ON
Selanjutnya,
masih dalam siaran stasiun JTBC, ada juga drama pendek bertema school,
drama, and romance nih gaes. Drama ini merupakan drama dengan total 8
episode dengan durasi per-episodenya sebanyak 60 menit. Drama ini sudah ditayangkan
pada tanggal 17 November 2020 lalu dan mengakhiri episode terakhirnya di awal
tahun 2021 lalu. Drama ini dibintangi oleh aktris cantik Jung Da Bin dan
idol tampan Hwang Min Hyun. Hwang Min Hyun ini merupakan idol yang pernah
melakukan debut di grup Wanna One, dan kemudian beralih menjadi anggota grup NU’EST.
Selain mereka berdua, drama ini juga dibintangi oleh aktor Choi Byung Chan dan
Noh Jong Hyun, serta aktris cantik Yang Hye Ji dan idol cantik Yeonwoo
(Momoland).
Drama
ini bercerita mengenai persahabatan yang terjalin di antara seorang Baek Ho
Rang (diperankan oleh Jung Dabin) dan Ji So Hyun (diperankan oleh
Yang Hye Jin) sejak masih dalam bangku SMP. Cerita ini bermula saat Baek Ho
Rang yakni seorang selebgram cantik yang pindah sekolah ke SMA barunya di
Seoul. Ia merupakan seorang siswi cantik nan pendiam serta terkenal akan
kesombongannya, oleh karena itu ia sama sekali tak memiliki satu orang pun teman
di SMA barunya. Satu-satunya siswa lelaki yang memberanikan diri untuk so
gaul dengan Baek Ho Rang adalah Kim Yoo Shin (diperankan oleh Choi
Byung Chan).
Suatu
hari, Baek Ho Rang mendengar sebuah surat yang dibacakan oleh mantan temannya
di SMP yakni Ji So Hyun. Ia merasa terkejut dan merasa surat itu ditujukan khusus
kepadanya dari mantan temannya tersebut. Kepanikannya saat itu membuat semua
anggota klub radio SMA tersebut merasa terkejut dan menganggap bahwa Baek Ho
Rang adalah siswi yang aneh. Sikap dingin yang ditunjukan oleh Ji Sohyun pada
Baek Horang pun menunjukan bahwa hubungan mereka memang benar-benar tidak baik.
Sejak saat itu, Baek Horang merasa penasaran dan ingin menemukan sosok
misterius yang sudah menulis surat itu kepadanya. Akhirnya ia memutuskan untuk
bergabung dengan klub radio SMA tersebut. Klub itu diketuai oleh seorang lelaki
pendiam bernama Go Eun Taek (diperankan oleh Hwang Min Hyun). Ia menyetujui
tergabungnya Baek Horang dengan beberapa syarat yang diberikannya. Setelah masuknya
Baek Horang ke dalam klub, klub tersebut pun lebih banyak diminati oleh
siswa-siswa lainnya (kekuatan selebgram).
Sesuai
dengan judulnya yakni live on, suatu hari saat klub radio tersebut
sedang mengadakan siaran langsung di aula SMA nya, tiba-tiba ada seorang oknum
yang memberikan fitnah kepada Baek Horang dan membuat mental Baek Horang
melemah gaes. Setelah kejadian tersebut, Baek Horang mulai menjauhi diri dari
teman-temannya termasuk sekolahnya. Lantas bagaimana kelanjutannya? Bagaimana hubungan
diantara kedua tokoh utama? Dan gimana juga sih hubungan yang terjalin antara
keenam tokoh utama drama ini? kalau kalian penasaran, kalian dapat
menyaksikannya di platform iQiyi dan atau Video. Selamat menonton
ya!
10. BIRTHCARE
CENTER
Waw,
kali ini ada drama yang cukup menguras air mata sekaligus membuat tawa nih
gaes. Drama kali ini bukanlah tentang romance anak sekolahan, tapi
tentang perjuangan seorang wanita karier yang harus dihadapkan dengan
pilihannya menjadi seorang ibu bagi anak barunya. Penasaran? Mari kita bahas.
Drama
Birthcare Center merupakan drama yang tayang di stasiun televisi TVN, Korea
Selatan sejak tahun 2020 lalu. Drama ini memiliki total 8 episode dengan durasi
per-episodenya sebanyak 70 menit. Drama ini mendapuk Uhm Ji Won sebagai
pemeran utama wanitanya, dan aktor Yoon Park sebagai pemeran utama prianya.
Selain mereka, dalam drama ini juga terdapat aktor lainnya yakni Park Ha Sun,
Nam Yoon Soo, Choi Ri serta Jang Hye Jin.
Drama
ini bercerita mengenai sebuah pusat pelatihan untuk para ibu dan anak yang baru
saja melahirkan dan dilahirkan. Suatu hari, seorang wanita karier yang merupakan
ibu baru bernama Oh Hyun Jin (diperankan oleh Uhm Ji Won) dihadapkan dengan
kenyataan baru atas stasusnya saat ini. Di Korea sendiri, ibu hamil dan melahirkan
ini jarang sekali diberikan izin cuti untuk mengasuh bayinya di rumah gaes,
jadi hal ini agak sedikit membuat Oh Hyun Jin khawatir akan pekerjaan di
kantor. Di sisi lain, suami dari Oh Hyun Jin ini yakni Kim Do Yoon (diperankan
oleh Yoon Park) merupakan suami siaga yang siap membantu dan mendampingi istrinya
di mana pun dan kapan pun.
Di
pusat pelatihan tersebut, Oh Hyun Jin bertemu dengan banyak ibu baru, salah
satunya adalah seorang ibu yang memiliki reputasi bagus di tempat tersebut,
yakni Cho Eun Jeong (diperankan oleh Park Ha Sun). Meskipun ia memiliki
reputasi bagus di hadapan ibu-ibu lainnya, pada kenyataannya tidak seperti itu.
Suami dari Eun Jeong ini tak seperti Do Yoon yang perhatian nan setia. Bahkan,
Cho Eun Jeong ini sempat akan menggenggam tangan pria lain yang usianya jauh
lebih muda di bawahnya yakni Ha Kyung Hoon (diperankan oleh Nam Yoon Soo).
Selain itu, masalah juga datang dari anak pemilik pusat pelatihan tersebut yang
bernama Choi Hye Suk (diperankan oleh Jang Hye Jin). Anak lelaki satu
satunya dari beliau ternyata telah memiliki seorang anak dari pacarnya yang
bernama Lee Roo Da (diperankan oleh Choi Ri) yang merupakan seorang
aktris. Intinya, banyak hal dan hikmah yang dapat kita ambil dalam drama ini
gaes. Meskipun banyak ketawanya, tapi drama ini cukup menampar para anak untuk
lebih sayang kepada kedua orang tuanya terutama seorang ibu.
Kalau
kalian mau menonton drama ini atau mau menonton ulang, boleh banget buka
aplikasi iQiyi kalian sekarang juga ya. Selamat menyaksikan dan don’t
forget untuk menyiapkan tisu juga hihi.
11. LOVE
ALARM, LOVE ALARM 2
Selanjutnya
ada drama produksi platform Netflix nih gaes. Drama ini merupakan drama
original Netflix yang sudah memiliki 2 season untuk penayangannya. Season pertama
hadir pada tahun 2019 dan menaruh season keduanya pun di tahun yang sama dengan
masing-masing 8 episode. Kalau tidak salah, hanya berbeda bulan saja. Drama ini
memilih aktris Kim So Hyun sebagai pemeran utama wanitanya dan aktor
tampan Song Kang dan Jung Ga Ram sebagai pemeran utama prianya.
Love
Alarm merupakan sebuah aplikasi pencari cinta untuk para penggunanya. Saat membuka
aplikasi ini di dekat pujaan hati, maka aplikasi ini akan memberikan tanda
kepada orang yang disukai tersebut, tetapi dengan syarat bahwa keduanya sedang
sama-sama memasang dan membuka aplikasi tersebut. Drama ini bermula mengenai seorang
siswa SMA yang merupakan tokoh penting dalam pembuatan aplikasi ini. Siswa
tersebut membuat ini untuk menyatakan perasaannya kepada gadis pujaan hatinya. Tetapi
karena penolakan gadis tersebut, siswa tersebut bunuh diri di rumahnya sendiri,
seram.
Suatu
hari, siswi cantik bernama Kim Jo Jo (diperankan oleh Kim So Hyun) mendapatkan
seorang teman baru bernama Hwang Sun Oh (diperankan oleh Song Kang). Mereka
mulai berkenalan karena Lee Hye Yeong (diperankan oleh Jung Ga Ram). Hwang
Sun Oh sendiri merupakan anak dari majikan ibunya Lee Hye Yeong gaes. Mereka ini
menjadi satu rumah karena hubungan kedua orangtuanya yang merupakan pembantu
dan majikan. Kim Jo Jo merupakan teman sekaligus gadis yang disukai oleh Lee
Hye Yeong. Tetapi sayangnya, Lee Hye Yeong ini tak memiliki keberanian untuk
mengatakan cintanya pada Kim Jo Jo. Suatu hari, Hwang Sun Oh mengetahui akan
hal tersebut, awalnya ia mau membantu temannya itu untuk mengatakannya pada Kim
Jojo, tapi eh tapi malah Hwang Sun Oh sendiri yang kepincut sama cantiknya Kim Jo
Jo. Dan mereka bahkan memiliki hubungan serius di belakang Lee Hye Yeong gaes.
Ending
Love Alarm season 1 memang menggantung sekali gaes. Mengakhiri dengan pertemuan
ketiga tokoh utamanya, membuat kami para penggemar merasa bingung dan ingin cepat-cepat
menonton kelanjutan season keduanya. Terus, gimana ya kelanjutannya. Kalian bisa
saksikan di platform Netflix. Selamat Menonton semuanya!
12. 7
FIRST KISSES
Drama
terakhir dalam part.2 kali ini sudah pernah ruby bahas dalam link berikut https://waktunyamenonton.blogspot.com/2022/03/iri-banget-sama-min-soo-jin-dari-web.html
kalau kalian penasaran seperti apa dramanya, boleh banget mampir ya.
Sekian
dulu rekomendasi drakor pendek versi ruby di part.2 kali ini. Kalian boleh
banget rekomendasikan ruby mengenai drakor pendek apa saja yang sudah pernah
kalian tonton. Jangan lupa untuk menunggu drakor pendek part.3 yang akan ruby bahas dalam beberapa hari ke depan. Terima kasih sudah membaca dan selamat menonton!!!💚
Komentar
Posting Komentar